Untuk menggunakan Rust, tentu saja anda harus melakukan instalasi terhadap Rust dan ekosistem yang bisa digunakan untuk mendukung proses membangun software menggunakan Rust. Bab ini membahas tentang berbagai cara yang bisa digunakan untuk mulai menggunakan Rust. Selain itu, di bab ini juga akan dibahas tentang berbagai peranti pengembangan yang lazim digunakan sebagai hasil dari instalasi serta pengenalan penggunaannya.
Rust mempunyai 3 kategori rilis:
-
Stable: rilis stabil, dengan test yang dilakukan secara menyeluruh.
-
Beta: rilis versi ini merupakan rilis yang disiapkan untuk menjadi versi stabil berikutnya..
-
Nightly: rilis versi ini merupakan rilis yang berisi berbagai eksperimen yang mungkin bisa masuk ke versi stabil berikutnya (setelah melalui versi Beta), maupun tidak akan pernah dimasukkan ke rilis Rust.
Saat membangun aplikasi, pemrogram bebas untuk menggunakan kategori rilis manapun. Meskipun demikian, dianjurkan untuk menggunakan versi Stable karena fitur yang ada di dalamnya adalah fitur-fitur yang sudah stabil sehingga memudahkan pemrogram untuk me-maintain aplikasi yang dikembangkan.
Untuk semua rilis tersebut, Rust menggunakan pedoman yang disebut dengan Semantic Versioning. Dengan menggunakan pedoman ini, setiap rilis Rust terdiri atas 3 bagian:
-
MAJOR: rilis dengan perubahan API (Application Programming Intergace) yang tidak kompatibel dengan versi MAJOR sebelumnya.
-
MINOR: rilis dengan penambahan fungsionalitas yang kompatibel dengan versi sebelumnya.
-
PATCH: rilis dengan perbaikan terhadap bugs yang kompatibel dengan versi sebelumnya.
Sebagai contoh, versi 1.44.0 dari versi Rust berisi Rust dengan semua API yang kompatibel dengan versi 1.x.x sebelumnya. Angka 44 berarti penambahan fungsionalitas yang bersifat kompatibel dengan versi penambahan fungsionalitas sebelumnya. Angka 0 berarti sama sekali belum ada perubahan perbaikan bug untuk versi 1.44 tersebut.
Jika kebutuhan kita hanya untuk mencoba beberapa bagian kode sumber, maka kita cukup hanya menggunakan Rust Playground saja. Setelah mengakses URL tersebut, kita bisa menuliskan kode sumber dan menjalankan kode sumber tersebut tanpa perlu melakukan instalasi peranti pengembangan Rust.
link:../{sourcedir}/01-02/hello-plain/hello.rs[role=include]
-
Bagian yang dieksekusi saat program hasil kompilasi dipanggil.
-
Isi dari program.
$ curl --proto '=https' --tlsv1.2 -sSf https://sh.rustup.rs | sh
info: downloading installer
Welcome to Rust!
This will download and install the official compiler for the Rust
programming language, and its package manager, Cargo.
It will add the cargo, rustc, rustup and other commands to
Cargo's bin directory, located at:
/home/zaky/.cargo/bin
This can be modified with the CARGO_HOME environment variable.
Rustup metadata and toolchains will be installed into the Rustup
home directory, located at:
/home/zaky/.rustup
This can be modified with the RUSTUP_HOME environment variable.
This path will then be added to your PATH environment variable by
modifying the profile file located at:
/home/zaky/.profile
You can uninstall at any time with rustup self uninstall and
these changes will be reverted.
Current installation options:
default host triple: x86_64-unknown-linux-gnu
default toolchain: stable
profile: default
modify PATH variable: yes
1) Proceed with installation (default)
2) Customize installation
3) Cancel installation
>1
info: profile set to 'default'
info: default host triple is x86_64-unknown-linux-gnu
info: syncing channel updates for 'stable-x86_64-unknown-linux-gnu'
info: latest update on 2020-06-04, rust version 1.44.0 (49cae5576 2020-06-01)
info: downloading component 'cargo'
4.9 MiB / 4.9 MiB (100 %) 1.2 MiB/s in 4s ETA: 0s
info: downloading component 'clippy'
1.9 MiB / 1.9 MiB (100 %) 1.1 MiB/s in 1s ETA: 0s
info: downloading component 'rust-docs'
12.2 MiB / 12.2 MiB (100 %) 1.1 MiB/s in 11s ETA: 0s
info: downloading component 'rust-std'
17.6 MiB / 17.6 MiB (100 %) 1.1 MiB/s in 15s ETA: 0s
info: downloading component 'rustc'
60.2 MiB / 60.2 MiB (100 %) 1.1 MiB/s in 54s ETA: 0s
info: downloading component 'rustfmt'
3.2 MiB / 3.2 MiB (100 %) 1.4 MiB/s in 2s ETA: 0s
info: installing component 'cargo'
info: installing component 'clippy'
info: installing component 'rust-docs'
12.2 MiB / 12.2 MiB (100 %) 7.4 MiB/s in 1s ETA: 0s
info: installing component 'rust-std'
info: installing component 'rustc'
60.2 MiB / 60.2 MiB (100 %) 13.5 MiB/s in 6s ETA: 0s
info: installing component 'rustfmt'
info: default toolchain set to 'stable'
stable installed - rustc 1.44.0 (49cae5576 2020-06-01)
Rust is installed now. Great!
To get started you need Cargo's bin directory ($HOME/.cargo/bin) in your PATH
environment variable. Next time you log in this will be done
automatically.
To configure your current shell run source $HOME/.cargo/env
$
Setelah proses instalasi tersebut, ada file berisi variabel lingkungan (environment variables) yang harus diaktifkan, yaitu $HOME/.cargp/env. Berikut adalah kondisi sebelum diaktifkan dan setelah diaktifkan menggunakan perintah source:
$ rustc
-bash: rustc: perintah tidak ditemukan
$ cargo
-bash: cargo: perintah tidak ditemukan
$ source .cargo/env
$ rustc --version
rustc 1.44.0 (49cae5576 2020-06-01)
$ cargo --version
cargo 1.44.0 (05d080faa 2020-05-06)
$
Secara default, isi dari file .cargo/env sudah diletakkan pada file .profile sehingga akan aktif setiap login.